UII dan UGM Menjadi Co-Host Lokakarya APAIE 2025

Universitas Islam Indonesia (UII) bersama Universitas Gadjah Mada (UGM) berkesempatan menjadi co-hostpenyelenggaraan Lokakarya Asia Pacific Association of International Education (APAIE) yang dilaksanakan pada 28–29 Oktober 2025 di Royal Ambarrukmo Hotel, Yogyakarta. Kegiatan ini mengusung tema “Reshaping Education through International Collaborations: Transnational Education, Digital Transformation, and Local Relevance” dan diawali dengan pertemuan advisory board yang dihadiri oleh 11 perwakilan berbagai perguruan tinggi dari 6 negara di kawasan Asia Pasifik.

Lokakarya dibuka oleh Prof. Venky Shankararaman, Presiden APAIE sekaligus Vice Provost Singapore Management University. Dalam sambutannya, Prof. Venky menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya APAIE Workshop untuk ketiga kalinya, serta menekankan pentingnya kegiatan ini dalam memperkuat jejaring internasional antarperguruan tinggi di kawasan Asia Pasifik. Menurutnya, kerja sama lintas negara menjadi kunci dalam peningkatan kualitas serta kapasitas pengelolaan pendidikan tinggi secara global.

Rektor UII, Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada APAIE atas kepercayaannya bekerja sama dengan UII dan UGM dalam penyelenggaraan lokakarya ini. Beliau menegaskan bahwa kegiatan tersebut menjadi sarana penguatan kapasitas perguruan tinggi agar semakin adaptif terhadap perkembangan global, namun tetap berfokus pada peningkatan mutu pendidikan.

Sementara itu, Prof. Wening Udasmoro, S.S., M.Hum., DEA., Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM, menekankan bahwa perguruan tinggi tidak hanya berperan sebagai pusat pengembangan ilmu pengetahuan, tetapi juga sebagai agen perubahan sosial. Ia mengingatkan pentingnya kolaborasi internasional yang mengintegrasikan teknologi dalam proses pembelajaran dengan tetap memperhatikan nilai-nilai dan kearifan lokal, sehingga hasilnya dapat memberikan manfaat luas bagi masyarakat.

Kegiatan ini diikuti oleh 32 peserta dari 17 belas perguruan tinggi Indonesia dan 3 perguruan tinggi luar negeri dengan menghadirkan narasumber dari berbagai universitas ternama, antara lain University of Melbourne, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada, Griffith University, dan Deakin University.

Pada hari pertama, peserta memperoleh wawasan mengenai peran perguruan tinggi dalam pemberdayaan masyarakat lokal. Dr. Ir. Dwita Hadi Rahmi, Ketua UNESCO Heritage Cities Conservation and Management UGM, memaparkan upaya pengembangan konservasi Candi Borobudur sebagai warisan budaya dunia. Selanjutnya, Assoc. Prof. Nopraenue Sajjarax Dhirathiti dari Mahidol University menjelaskan bahwa universitas memiliki peran strategis dalam memperkuat kearifan lokal melalui kemitraan global. Sesi ini berlangsung interaktif dan dipandu oleh Lucinda Malgas, Global Engagement Manager APAIE.

Pada hari kedua, peserta diajak mendalami penerapan kecerdasan buatan (AI) dalam pendidikan tinggi melalui sesi interaktif bersama Prof. Venky Shankararaman, Prof. Shanton Cheng (APAIE Executive), dan Stuart Martin (pendiri George Angus Consulting). Diskusi berfokus pada strategi pemanfaatan teknologi AI dalam proses pengajaran dosen dan pembelajaran mahasiswa.

Rachmat Fadli, dosen Universitas Negeri Yogyakarta sekaligus kandidat doktor di University of Melbourne, turut berbagi pengalaman terkait proses adaptasi digital mahasiswa internasional di Indonesia. Di sisi lain, Guy Perring, Regional Director Asia Etio, memaparkan upaya peningkatan peran Indonesia sebagai destinasi studi bagi mahasiswa internasional. Sesi dilanjutkan oleh Marnie Watson, APAIE Executive sekaligus Vice President Griffith University, yang mengajak peserta untuk merancang kolaborasi internasional yang berdampak resiprokal dan berkelanjutan.

Sebagai penutup rangkaian kegiatan, para peserta mengikuti tur kampus ke UGM dan UII yang diakhiri dengan jamuan makan malam bersama. Penyelenggaraan lokakarya ini didukung oleh Etio, Bank BPD DIY, dan Interest Education sebagai mitra APAIE, UGM, dan UII. (DS/AHR/RS)