Mengurai Permasalahan Sampah di Yogyakarta
Jurusan Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia pada Kamis (20/6) menggelar Kegiatan Kunjungan Edukasi Penguatan Peran Bank Sampah dalam Mengurai Permasalahan Sampah di DIY. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Auditorium Gedung M. Natsir FTSP UII tersebut terselenggara atas kerja sama Jurusan Teknik Lingkungan UII dengan beberapa institusi terkait.