Bantuan Diharapkan Dapat Pulihkan Ekonomi Palu Pasca Bencana

Bencana gempa yang melanda Palu 28 September 2018 meninggalkan kerusakan yang cukup parah. Untuk membantu pemulihan roda perekonomian di lokasi bencana, UII kembali mengirimkan bantuan logistik dan kebutuhan pokok. Penyaluran bantuan ini bekerjasama dengan lembaga kemanusiaan ACT pada Jumat siang (12/10). Seminggu sebelumnya UII juga mengirimkan bantuan logistik dengan jumlah sebanyak 6 truk logistik.

Pelepasan bantuan dipimpin oleh Rektor UII, Fathul Wahid, ST., M.Sc., Ph.D dan dihadiri dari beberapa sivitas akademik termasuk perwakilan mahasiswa. Fathul menyampaikan UII akan terus melakukan pengamatan terhadap kebutuhan korban di Palu dan sekitarnya sehingga harapannya UII dapat membantu secara maksimal di sana.

“Sejauh ini kami telah mengirimkan tim evakuasi dari Mapala Unisi dan tim kesehatan. Tim dari Mapala saat ini membantu relawan mendirikan sanitasi untuk para korban. Dan Alhamdulillah hari ini kami mengirim bantuan yang ke dua,” ujarnya.

Fathul Wahid menghimbau kepada segenap keluarga besar UII untuk selalu menjalin komunikasi kepada universitas dalam penyaluran bantuan kepada korban terdampak bencana. Hal ini bertujuan agar dalam penyaluran bencana ke korban lebih efektif dan efisien. “UII berkomitmen untuk membantu para korban sesuai kemampuan kami. Terlebih untuk rekan-rekan mahasiswa agar bisa berkomunikasi dengan universitas dalam penyaluran bencana,” tuturnya.

UII akan terus mencoba membantu korban terdampak bencana dari berbagai macam cara. Termasuk membantu mahasiswa-mahasiswa yang sedang menempuh studi di UII. Dari data yang diperoleh dari Posko Peduli Bencana Sultan, tercatat 590 mahasiswa korban terdampak bencana yang kuliah di Yogyakarta. “Kami akan mencoba membantu mahasiswa UII yang tempat tinggalnya terdampak bencana agar tetap bisa berkonsentrasi melanjutkan studi sesuai dengan kemampuan kami,” pungkasnya.

Adapun truk-truk kemanusiaan tersebut akan bertolak menuju Jakarta dan diberangkatkan ke Palu menggunakan kapal tempur milik TNI. “Truk-truk kemanusiaan dari UII akan kita berangkatkan menuju Jakarta dan akan kita berangkatkan menuju Palu bersama dengan bantuan-bantuan dari masyarakat yang lain,” ungkap Kepala Cabang ACT DIY, Agus Budi Hariyadi.

Agus Budi menambahkan bahwasannya sangat berterima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung korban terdampak dengan berbagai macam cara. “Apresiasi kita berikan kepada masyarakat Indonesia yang telah bersama-sama membantu saudara kita bangkit sehingga ekonomi di sana secara perlahan-lahan dapat berjalan kembali,” tutupnya. (ENI/ESP)