Cilacs UII dan British Council Gelar IELTS Info Session & Familiarisation Test

Cilacs Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menghadirkan kegiatan inspiratif bertajuk “IELTS Info Session & Familiarisation Test” dan “Info Session of Study Abroad with LPDP Scholarship Interviewer”. Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama dengan British Council, lembaga resmi penyelenggara tes IELTS internasional.

Acara yang digelar di kampus Cilacs UII, Jl. Demangan Baru No. 24 Yogyakarta pada Rabu (15/10) ini disambut antusias oleh peserta dari berbagai latar belakang, mulai dari siswa SMA, mahasiswa, dosen, akademisi, hingga profesional muda. Mereka hadir dengan satu tujuan yang sama: mempersiapkan diri untuk studi atau karier internasional serta meraih beasiswa LPDP.

Sebagai pembicara utama, Anggara Jatu, LPDP Awardee sekaligus dosen UII, berbagi pengalaman perjuangannya menembus seleksi beasiswa prestisius tersebut. Ia juga mengisahkan perjuangan pribadinya menghadapi tes IELTS hingga akhirnya berhasil meraih skor yang diimpikan  dan bisa meraih beasiswa LPDP. Dalam sesi tersebut, Jatu memaparkan berbagai tips dan strategi efektif agar peserta dapat mempersiapkan diri secara maksimal menghadapi tes IELTS.

Selain sesi inspiratif, peserta juga mengikuti IELTS Familiarisation Test yang dipandu oleh Sudharmanto dari Departemen Layanan Tes Cilacs UII. Dalam kesempatan ini, peserta dikenalkan secara langsung dengan IELTS on Computer (IoC) — format tes berbasis komputer yang kini semakin diminati. Peserta juga diajak melakukan tur ke venue resmi IoC di Cilacs UII, yang merupakan satu-satunya tempat di Yogyakarta berlisensi resmi dari British Council untuk pelaksanaan tes tersebut.

Kegiatan ini tidak hanya menambah wawasan, tetapi juga memberikan pengalaman langsung yang bermanfaat bagi calon peserta tes IELTS. Selain gratis, acara ini juga semakin semarak dengan berbagai door prize menarik yang dibagikan kepada peserta.

Melalui kegiatan ini, Cilacs UII menegaskan komitmennya sebagai lembaga bahasa berkelas internasional yang terus mendukung generasi muda Indonesia untuk berani bermimpi besar dan menembus dunia global. (Ank)