Gedung GBPH Prabuningrat (Rektorat)
Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia
Jl. Kaliurang km. 14,5 Sleman, Yogyakarta 55584 Indonesia
Telepon: +62 274 898444
Faks: +62 274 898459
Email: info[at]uii.ac.id
Akreditasi Institusi Unggul. Universitas Islam Indonesia telah mendapatkan Akreditasi Institusi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada tahun 2022.
Agama dan Negara dalam Diskursus Keindonesiaan Kontemporer
Universitas Islam Indonesia (UII) bekerja sama dengan MMD Initiative menggelar Seminar Nasional bertema Agama dan Negara dalam Diskursus Keindonesiaan Kontemporer. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (30/4) di Ruang Sayap Timur Lantai 2, GKU Sardjito Kampus Terpadu UII.
Read more
Sejumlah Tokoh Nasional Hadiri Halalbihalal IKA UII
Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII) menyelenggarakan acara Halalbihalal dan Pagelaran Seni 57th IKA UII bertajuk “Guyub Bersama Alumni UII”. Sejumlah tokoh nasional hadir membaca puisi dalam acara yang di gelar sekaligus untuk memperingati Hari Puisi Nasional ini. Read more
Merawat Semangat Kebebasan Berekspresi dan Berpendapat
Universitas Islam Indonesia (UII) bekerja sama dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia Komnas HAM) Republik Indonesia (RI) menyelenggarakan diskusi panel bertema “Kebebasan Berpendapat dan Berekspresi di Negara Demokrasi” pada Jumat (26/4) di Gedung Kuliah Umum Prof. Dr. Sardjito, Kampus Terpadu UII.
Read more
UII Tandatangani Nota Kesepahaman Dengan Komnas HAM RI
Memperluas jejaring kemitraan, Universitas Islam Indonesia (UII) melaksanakan Penandatangan Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerja Sama dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Republik Indonesia (RI) pada Jumat (26/4) di Gedung Kuliah Umum Prof. Dr. Sardjito, Kampus Terpadu UII.
Read more
Delapan Dokter Baru FK UII Dilantik dan Diambil Sumpah
Sebanyak delapan dokter baru Program Studi Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII) dilantik dan diambil sumpahnya pada Rabu (24/4) di Auditorium FK UII, Kampus Terpadu UII. Tercatat sampai periode ske-63 ini, Fakultas Kedokteran UII telah berhasil meluluskan 2.364 dokter.
Read more
IKA UII Gelar Halal Bihalal dan Pagelaran Seni
Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Indonesia (UII) akan menggelar acara Halal Bihalal dan Pagelaran Seni 57th IKA UII bertajuk “Guyub Bersama Alumni UII” pada Minggu (28/4), Pukul 10.00 – Selesai, bertempat di Teater Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan. Acara ini digelar dengan tujuan untuk menjalin dan menguatkan tali persaudaraan sesama alumni.
Read more
UII Terima Reward Program Merchant Juara dari Bank Mandiri
Universitas Islam Indonesia (UII) menerima reward dari Bank Mandiri pada program Merchant Juara. Secara simbolis, penghargaan ini diserah terimakan oleh Area Head Yogyakarta Bank Mandiri kepada Wakil Rektor Bidang Sumber Daya dan Pengembangan Karier UII pada Selasa (23/4) di Gedung GBPH Prabuningrat Kampus Terpadu UII. Program Merchant merupakan program saluran pembayaran dari Bank Mandiri dimana UII termasuk salah satu yang diikutkan dalam program tersebut.
Read more
UII Gelar Halalbihalal 1445 H
Masih dalam suasana Idulfitri 1445 H, Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar halalbihalal sekaligus pelepasan 34 calon jamaah haji keluarga besar UII. Kegiatan ini digelar pada Jumat 19 April 2024 di Auditorium Prof. K.H. Abdul Kahar Muzakkir, Kampus Terpadu UII Jl. Kaliurang Km. 14,5. Read more
Santri PP UII Ikuti Program Magang Kampus Merdeka di Kompas Gramedia
“Karena pengin banget untuk explore hal baru (khususnya di luar kampus) dan melihat bahwa MSIB (Magang dan Studi Independen Bersertifikat) sepertinya tempat yang tepat untuk explore,” kisah Fadhil Huwaiza, mahasantri Pondok Pesantren (PP) Universitas Islam Indonesia (UII) yang kini mengikuti program MSIB di Kompas Gramedia Group, Jakarta, diwawancara pada Kamis (4/4). Read more
Tingkatkan Risalah Keislaman Melalui Pesantren Ramadan
Meningkatkan risalah keislaman dapat dilakukan melalui berbagai aktivitas, salah satu di antaranya yakni melalui kegiatan Pesantren Ramadan. Kegiatan ini pun rutin diselenggarakan oleh Rektorat Universitas Islam Indonesia (UII) di setiap tahun. Kali ini, Pesantren Ramadan 1445 H dilaksanakan pada Rabu (3/4) di Auditorium Prof. K.H. Abdul Kahar Muzakkir Kampus Terrpadu UII.
Read more