Beragam Topik Hukum Bisnis Dibahas dalam Business Law Expo 2021

Business Law Community Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (BLC FH UII) menyelenggarakan Business Law Expo 2021 pada 7-28 Agustus 2021. BLC FH UII merupakan study club di Fakultas Hukum UII yang bergerak di bidang akademik hukum bisnis.

Wakil Dekan Bidang Keagamaan, Kemahasiswaan, dan Alumni FH UII Dr. Drs. Muntoha, S.H., M.Ag. berharap kegiatan ini dapat memberi kebermanfaatan dalam bidang keilmuan bisnis serta dapat memberi semangat kepada partisipan. “Agar giat mempertahankan keilmuan pada aspek ilmu hukum, terutama di dalam bidang bisnis,” tuturnya.

Fa’iq Muzhaffar Syach selaku managing partner BLC FH UII berharap kegiatan yang digelar dapat memberikan kontribusi bagi hukum bisnis di Indonesia. Selain itu, melalui kegiatan Business Law Expo ini, dapat menjadi sarana berbagi ilmu pengetahuan seputar hukum bisnis kepada para partisipan. “Business Law Community dapat bermanfaat dan dapat diaplikasikan sebagai suatu hal yang berguna untuk masa depan,” tandasnya.

Sementara Project Officer dari Business Law Expo 2021 Daffa Fahrizky Mahardhika menyebut bahwa dunia hukum bisnis telah mengalami perkembangan secara signifikan. Dengan menghadirkan pemateri yang kompeten di bidangnya, Business Law Expo 2021 diharapkan dapat memberikan manfaat.

Bersamaan penyelenggaraan Business Law Expo 2021, BLC FH UII juga memperkenalkan penerbitan Business Law Review volume ke 9. Seluruh jurnal di dalamnya 5 partner research dan dibantu oleh staff editor. Business Law Review berisikan 11 jurnal bertemakan hukum bisnis, yang salah satunya berjudul “Pengaruh Pembentukan Holding Company BUMN pada Sektor Keuangan Terhadap Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menegah”, dibuat oleh Managing Partner BLC FH UI.

Setelah sesi pembukaan, Business Law Expo 2021 dilanjutkan dengan sesi diskusi dengan mengangkat topik yang beragam. Sesi pertama diisi oleh Andrian Meizar, S.H., M.H., Senior Associate at Palmer Situmorang and Partners. Andrian dalam pemaparannya mengangkat meteri bertemakan “Real Estate: Land, Building, and Strata Title Ownership”.

Secara keseluruhan Business Law Expo 2021 mengadakan enam diskusi dengan tema di dalam bidang hukum bisnis. Selanjutnya diskusi kedua pada Minggu (8/8) menghadirkan Dr. As’ad Yusuf Soengkar, S.H., M.Hum., CRA., Managing Partner at Soengkar and Partners, mengangkat topik “Drafting Specific Transcation Contract: Understanding Engineering, Procurement and Construction (EPC) Contract”.

Berikutnya, diskusi ketiga pada Selasa (10/8), menghadirkan pemateri Andika Firnanda, S.H. (Senior Partner at Vladimir Basyar Firnanda) dengan mengangkat tema “Understanding Insurance Technology Under the Scope of Indonesia Law: Theory and Pratice. Diskusi keempat pada Selasa (17/8) menghadirkan pemateri Ahmad Zahid Azmi, S.H. (Associate at BRAVA & RIZA Advocates) dengan bertemakan “Transportation Law: Dispute Settlement in Shipping Industry”.

Diskusi kelima pada Sabtu (21/08) mengundangn pemateri M. Insan Pratama, S.H., L.L.M. (Senior Associate of Assegaf Hamzah and Partners) dengan bertemakan “Project Financing: Infrastucture”. Sedangkan diskusi sesi terakhir pada Sabtu (28/8), menghadirkan pemateri Wahyu Prakoso, S.H. (Associate at K-Case Law Office) dengan tema “E-Sport Law: Challenges and Opportunities”.

Untuk diketahui, link pendaftaran diskusi yang belum dilaksanakan masih terbuka untuk umum dan dapat diakses pada link s.id/BLE21. (FHC/RS)