,

UII Tandatangani MoU dengan Universitas Kashmir India

Universitas Islam Indonesia (UII) kembali memperluas kemitraan dengan institusi pendidikan dari Negara lain. Kali ini UII menerima kunjungan dari Universitas Kashmir India yang dilanjutkan dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) oleh Rektor UII Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D dan Wakil Rektor Universitas Kashmir, Prof. Me’raj Ud Din Mir.

Pertemuan yang berlangsung di Kantor Urusan Internasional, Gedung Prof. Dr. Sardjito UI, pada Jum’at (7/12) tersebut juga dihadiri Kepala Departemen Religious Studies, Universitas Kashmir, Prof. Hamidullah Marazi, Wakil Rektor Bidang Pengembangan Akademik dan Riset UII, Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.EngSc., Wakil Rektor Bidang Networking & Kewirausahaan UII, Ir. Wiryono Raharjo, M. Arch., Ph.D beserta jajarannya.

Fathul Wahid berharap melalui penandatangan nota kesepahaman menjadi momentum untuk kolaborasi lebih lanjut antara UII dan Universitas Kashmir. Sementara dalam diskusi, Wiryono Raharjo turut mengungkapkan harapannya agar penandatanganan nota kesepahaman tersebut dapat menjadi titik awal untuk kerjasama lebih lanjut dan sinergis antara kedua universitas.

Harapan juga terlontar dari Prof. Me’raj Ud Din Mir, agar nota kesepahaman dapat dilanjutkan melalui pembentukan program-program bersama antara Universitas Kashmir dan UII. Disampaikan Prof. Me’raj Ud Din Mir, pendidikan saat ini sudah mengadopsi teknologi, mengikuti perkembangan zaman. “Sebaiknya di tengah kemajuan teknologi dan pendidikan saat ini kita tidak meninggalkan nilai-nilai fundamental kita, yakni nilai-nilai Islam,” ujarnya.

Mengakhiri diskusi, Fathul Wahid menkonklusikan hasil pertemuan dan perjanjian yang sudah disepakati. Mematangkan rencana-rencana kerjasama ke depan serta melanjutkan diskusi untuk memulai praktik kerja sama sebelum rencana program dual-degree antara UII dan Universitas Kashmie dapat terealisasi. (RR/RS)