Komunitas Fotografi KLIK18 UII Raih Prestasi pada CANON SK PHOTO MARATHON

Mahasiswa UII kembali mengharumkan nama Universitas Islam Indonesia (UII) dalam ajang perlombaan tingkat nasional. Kali ini, Komunitas Fotografi Program Studi Komunikasi UII, KLIK18, atas nama Galih Yoga Wicaksana (Ilmu Komunikasi 2014) berhasil mendapat Juara Harapan 1 dalam ajang lomba fotografi bergengsi tingkat nasional, Canon SK Photo Maraton.

Lomba fotografi yang diadakan oleh Canon ini, diikuti oleh berbagai macam kalangan. Mulai dari mahasiswa hingga kalangan umum. Lomba yang digelar pada akhir Februari lalu (26/02) juga diikuti oleh mahasiswa dari kampus lain selain UII yaitu ITB, UGM, UAD, dan UNDIP. Canon SK photo Maraton sendiri adalah acara tahunan yang diselenggarakan oleh Canon untuk mewadahi para pecinta fotografi agar dapat mengembangkan dan mengekspresikan bakat fotografi mereka.

Menurut Galih Yoga yang dituturkan kepada Humas UII siang ini (08/03), lomba Canon SK Photo Marathon cukup dapat mengasah bakat para peserta. “Kegiatan ini memang dirancang agar para peserta sebisa mungkin berekspresi dengan karya-karya fotografinya,” ujar mahasiswa Komunikasi 2014 ini.

Lebih lanjut Fathur Rahman yang juga sebagai Ketua KLIK18 menambahkan bahwa dukungan kampus terhadap kegiatan mahasiswa sudah cukup bagus, tapi masih perlu ditingkatkan agar dapat memotivasi komunitas-komunitas dan UKM-UKM yang ada di UII agar lebih meningkatkan prestasi. “Semoga KLIK18 menjadi Komunitas yang melahirkan fotografer profesional dan dapat mengharumkan nama baik UII kedepannya,” pungkas Fathur.

Sementara itu, Direktur Direktorat Pembinaan Bakat, Minat dan Kesejahteraan Mahasiswa (DPBMKM) UII menyampaikan apresiasi atas tercapainya prestasi ini. Harapannya kedepan prestasi ini dapat menjadi motivasi untuk mahasiswa lain dalam rangka meningkatkan prestasi baik di kancah nasional maupun internasional. (MHD/AN)