Gedung GBPH Prabuningrat (Rektorat)
Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia
Jl. Kaliurang km. 14,5 Sleman, Yogyakarta 55584 Indonesia
Telepon: +62 274 898444
Faks: +62 274 898459
Email: info[at]uii.ac.id
Akreditasi Institusi Unggul. Universitas Islam Indonesia telah mendapatkan Akreditasi Institusi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada tahun 2022.
TBMM HUMERUS Tanam 1000 Bibit Mangrove
Tim Bantuan Medis Mahasiswa (TBMM) Humerus Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII) menanam 1000 bibit mangrove dalam upaya menjaga keseimbangan alam di Pantai Samas, Bantul pada Minggu (16/1). Bekerjasama dengan komunitas Reispirasi yang berfokus pada konservasi pantai TBMM juga melakukan bersih-bersih pantai.
Read more
Enam Prodi FMIPA UII Raih Akreditasi dan Sertifikasi Internasional ASIIN Jerman
Enam Program Studi (prodi) di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Islam Indonesia (FMIPA UII) memperoleh pengakuan internasional dari ASIIN (Akkreditierungsagentur für Studiengänge der Ingenieurwissenschaften, der Informatik, der Naturwissenschaften und der Mathematik). Lima prodi di antaranya yakni prodi Statistika, Kimia, Pendidikan Kimia, Farmasi, dan S2 Kimia mendapatkan akreditasi. Selain itu, D3 Analisis Kimia juga memperoleh sertifikasi dari lembaga kredibel tersebut. ASIIN sendiri merupakan lembaga akreditasi internasional yang berasal dari Jerman untuk disiplin ilmu rekayasa, matematika dan sains, pertanian, biologi.
Read more
Yuk Kenali Cara Self Healing Yang Islami
‘Self Healing’ menjadi suatu kata yang sangat populer di kalangan masyarakat saat ini. Namun, apakah semua metode self healing akan selamanya sesuai dengan syariat Islam?. Lalu, bagaimana menurut pandangan Islam dalam melakukan self healing agar tetap sesuai dengan koridor Islam?.
Topik inilah yang diangkat dalam Kajian Daring Akbar Muslimah #2 (KABAR Batch 2) bertemakan “It’s Okay to Not Be Okay” yang dibawakan Ustadzah Sarita Meisyaranda Matulu pada Sabty (15/1). Kajian yang diadakan Lembaga Dakwah Fakultas Jama’ah Al-Ghuroba FMIPA UII itu menyedot banyak perhatian audiens.
Read more
UII Raih Penghargaan Anugerah Kerja Sama Kemendikbudristek 2021
Universitas Islam Indonesia (UII) melalui Direktorat Kemitraan/Kantor Urusan Internasional berhasil meraih penghargaan sebagai Perguruan Tinggi Swasta terbaik kedua dalam Manajemen Laporan Kerja Sama dan Fasilitasi Kerja Sama. Penghargaan tersebut merupakan bagian dari acara Anugerah Kerja Sama 2021 yang diselenggarakan Tim Kerja Sama Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kemendikbudristek pada Kamis (13/1). Rektor UII, Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D. menerima penghargaan secara langsung dalam acara itu.
Pada kesempatan yang sama, Direktur DK/KUI UII, Dr.rer.nat. Dian Sari Utami, S.Psi., M.A juga mendapatkan penghargaan sebagai Dosen Pembimbing Terbaik dalam Program Indonesian International Students Mobility Awards (IISMA). IISMA adalah salah satu cabang dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang digagas Kemendikbudristek.
Read more
Resep Jitu Hadapi Wawancara Kerja Yang Kompetitif
Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Islam Indonesia (HMTL FTSP UII) mengadakan acara “Alumni Talk” yang dilaksanakan melalui live Instagram pada Jumat (14/1). Acara bertema “How to Ace Competitive Job Interview” ini menghadirkan narasumber Andi Wim Ansharullah, Quality Excellence & Hess Manager di PT. Environesia Global Saraya. Ia juga merupakan alumni Teknik Lingkungan UII angkatan 2011. Alumni Talk ini membahas berbagai tips dan pengalaman mengenai apa saja yang dapat dipersiapkan para mahasiswa dalam menghadapi interview di dunia kerja nanti.
Read more
UII Perluas Jaringan Kerja Sama Dengan Universitas Baiturrahmah Padang
Universitas Islam Indonesia (UII) kembali memperluas jaringan kerja sama dengan berbagai universitas dalam negeri. Kali ini UII menerima kunjungan kerja sama dari Universitas Baiturrahmah (Unbrah), Padang, pada Kamis, (13/1) di Auditorium Prof. KH. Abdul Kahar Mudzakkir. Acara kunjungan kerjasama ini turut dihadiri Ketua Yayasan Unbrah, H. Amran St. Sidi Sulaiman, Rektor, Prof. Dr. Ir. H. Musliar Kasim, MS, beserta jajarannya.
Wakil Rektor Bidang Pengembangan Akademik dan Riset UII, Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng., Sc., dalam sambutannya menyampaikan bahwa dari 8 fakultas yang ada di UII terdapat 50 program studi yang 4 diantaranya adalah program diploma, 24 program S1, 14 progra S2, 3 program profesi, dan 5 program doktor.
Read more
Beda Penjajahan Eropa di Asia dan Afrika
Benua Asia dan Afrika merupakan dua benua yang pernah menjadi daerah jajahan negara-negara Eropa. Meski sama-sama menjadi kawasan yang pernah terjajah, kedua kawasan ini mengalami kolonialisme dengan cara dan motif yang berbeda. Hal ini disampaikan oleh dua orang dosen program studi Hubungan Internasional Universitas Islam Indonesia Mohamad Rezky Utama, M.Si dan Wahyu Arif Raharjo, M.Int.Rel dalam talk show bertajuk NGALIR LIVE TALK dengan teman The Rise and Fall of Asia and Africa, Rabu (12/1).
Read more
IBISMA UII Tawarkan Program Hibah Startup UBIC 8.0
Inkubasi Bisnis dan Inovasi Bersama Universitas Islam Indonesia (IBISMA UII) menyelenggarakan kegiatan sosialisasi program inkubasi pada acara Kick off Program Pra-Startup secara daring, Rabu (12/1). Dalam sosialisasi ini, Kepala Inkubasi Bisnis dan Inovasi Bersama (IBISMA) UII, Amarria Dila Sari, S.T., M.Eng. memaparkan tentang UII Business & Innovation Challenge (UBIC) 8.0.
Read more
Tujuh Tenant IBISMA UII Mendapat Pendanaan dari Kemendikbud Ristek
Direktorat Pembinaan dan Pengembangan Kewirausahaan Universitas Islam Indonesia (UII) mendapatkan pendanaan dari Direktorat Sumber Daya Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kemendikbud Ristek RI sebesar Rp 1.750.000.000 untuk tujuh tenant Inkubator Bisnis dan Inovasi Bersama (IBISMA) UII.
Read more
Berbagi Bersama Anak Disabilitas di Tengah Pandemi
Mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) UII yang tergabung dalam Center for Medical Islamic Activities (CMIA) menggelar bakti sosial dengan mengunjungi Panti Bina Siwi Bantul pada Minggu (9/1). Panti Bina Siwi merupakan panti asuhan yang menaungi anak-anak disabilitas dan berkebutuhan khusus.
Tinton Candra, selaku ketua acara mengatakan momen kali ini bisa menjadi wadah berbagi ilmu pengetahuan dan meningkatkan kualitas individu serta organisasi CMIA. Dalam kegiatan ini, pihaknya membagikan baju layak pakai, kebutuhan sehari-hari, dan menemani bermain anak-anak penghuni panti. Pandemi covid-19 tidak menyurutkan keinginan mereka untuk aktif dalam kegiatan sosial.
Read more